Berita Utama

Bermain Bersama Mewarnai Hari Anak Nasional di Merauke

Peringatan hari anak nasional di Kabupaten Merauke, Papua diwarnai dengan berbagai kegiatan dan permainan anak. Tujuannya untuk meningkatkan semangat anak, mengasah mental dan kreatifitas anak melalui permainan-permainan yang ditampilkan.

 
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Pendidikan dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) Merauke, Olvi Mandala mengatakan, anak harus diberikan ruang dan kesempatan untuk menikmati masa kecilnya agar mereka dapat bereksplorasi dengan lingkungannya.
 
"Hari ini kita peringati dengan jalan santai bersama, orasi tentang kekerasan anak dan permainan-permainan yang melibatkan anak SD dan SMP," jelas dia di Lapangan Mandala Merauke, Sabtu (28/07).
 
Peringati hari anak nasional sekaligus ia mengajak kepada orangtua, keluarga dan masyarakat tidak boleh lagi melakukan kerasan terhadap anak dalam bentuk apapun kecuali dalam hal mendidik namun ada batasannya atau tidak berlebihan.
 
Para orangtua wajib memberikan kasih sayang yang cukup terhadap anak-anaknya dan memenuhi kebutuhan dasar setiap anak. Kemudian, selalu mengawasi peralihan usia anak menuju ke masa remaja, sebab pada masa peralihan ini anak dalam kondisi labil sehingga membutuhan pengawasan yang cukup.
 
Dijelaskan, pengawasan yang dilakukan adalah agar anak tidak terjerumus dalan kegiatan yang merusak masa depan dan moral. Selain itu, ada pendekatan melalui nasihat dan ajakan untuk sikap, mental dan iman anak yang baik dan benar supaya menjadi dasar yang kuat dalam pertumbuhannya hingga masa dewasa.