Berita Utama

Hari Ketujuh, Kegiatan Fisik TMMD Mulai Nampak

Kegiatan fisik dan non fisik dari TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-103 Kodim 1707/Merauke terus berjalan. Hal tersebut dilakukan agar pelaksanaan TMMD ini sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat dan akan selesai pada waktu yang telah ditentukan yakni selama satu bulan.
 
Memasuki H+7 pembangunan rumah type 36 sebanyak 20 unit oleh Satgas TMMD Ke-103 Kodim 1707/Merauke di Kampung Bifo, Distrik Passue Bawah, Kabupaten Mappi sudah mulai nampak rangka bangunan rumah. 
 
"Beberapa pondasi rumah sedang dikerjakan, tetapi sekarang ini sedikitnya sudah ada 10 rumah yang rangka bangunannya sudah berdiri,"  terang Komandan Kompi Satgas TMMD Ke-103 Kodim 1707/Merauke Kapten Inf Herman Purba, Senin (22/10).
 
Selain kekompakan para anggota Satgas TMMD, kecepatan pembangunan rumah ini juga didorong oleh masyarakat setempat dimana mereka sangat antusias dalam membantu mengerjakannya.
 
"Diharapkan dalam minggu ini pengerjaan sudah bisa sampai pada atap seng," tandas Herman.(geet)