Warga pemukiman Suku Asmat yang tinggal di sekitar Mako Lantamal XI Merauke, Papua mendapatkan bantuan 42 unit rumah sederhana dan layak untuk dihuni. Dikerjakan oleh prajurit TNI AL kerjasama dengan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPAPK).
Patrisisus, salah satu penerima bantuan menyampikan kegembiraannya atas kepedulian dari TNI AL dan semua pihak yang telah memberikan tempat tinggal sehingga lebih layak dari sebelumnya.
"Kami senang terima rumah sehat dari bapak-bapak TNI yang sudah bantu kami. Sebelumnya sangat tidak layak dan seperti kandang ayam. Dengan bantuan ini, kita bisa aman tinggal didalamnya," tutur dia di Merauke, Selasa (28/08).
Kesempatan tersebut, ia minta agar pemerintah daerah juga memperhatikan masyarakat, terutama yang belum mendapatkan bantuan perumahan, penampungan air serta perlengkapan rumah tangga.
"Selama ini bantuan dari TNI Angkatan Laut sangat bagus melalui bama. Pelayanannya baik, segala kekurangan dikasi," tambah Patrisisus. Lanjut dia, perumahan tersebut akan diresmikan besok, Rabu (29/08) oleh Danlantamal XI Merauke.
0 Komentar
Komentar tidak ada