Merauke - Bantuan alat mesin pertanian (Alsintan) Kementrian Pertanian RI kembali menyerahkan untuk optimalisasi lahan (Oplah) tahun 2025 seluas 45 Hektare di Kabupaten Merauke, Sabtu, (24/5/2025).
Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Bupati Merauke Yoseph Bladib Gebze, Pj Oplah Provinsi Papua Selatan, Dr. Oeng Anwarudin, dan pimpinan TNI Polri yang diserahkan di Jalan Cikombong Merauke.
Alsintan yang diserahkan terdiri dari :
1. Traktor roda 4 Maxxi sebanyak 137
2. Pompa air 6 Inch guntur 253
3. Pompa air 3 inci ishoku 120
4. Pompa air 3 Inch yasuka 31
5. Traktor roda 4 maxxi 47
6. Hand Traktor (tahap 1) Quick 288
7. Hand Traktor (tahap 2) Quick 352
8. Pompa air 4 Inch Niagra GT04 yakni 44
9. Pompa air 3 inch crownWP30 ada 30 unit
Pj Oplah Provinsi Papua Selatan mengatakan, penambahan bantuan Alsintan ini bertujuan untuk menambah dari dua menjadi tiga kali tanam.
Musim tanam pertama sudah menanam 30.000 hektare dari luas 40.000 Hektare, lalu tanam kedua 32.000 hektare dari 40.000 hektare. Dengan penambahan musim tanam nanti, Merauke diharapkan mampu berkontribusi untuk swasembada pangan nasional.
"Saya dengar laporan Kabulog Meruke bahwa 9.000 ton beras Merauke distribusikan ke daerah lain di Papua. Kita bersyukur bahwa ini sudah menampakkan hasil. Keberhasilan ini bagian dari kerja keras petani, pemerintah, TNI serta semua pihak untuk menghidupi banyak orang," kata Oeng Anwarudin.
Guna penguatan ketahanan pangan di Merauke yang diprogramkan pemerintah pusat, menurut Bupati Merauke Yoseph Bladib Gebze sangat dibutuhkan dukungan Alsintan yang memadai. Untuk itu Merauke sebagai sasaran Proyek Strategis Nasional (PSN) terus mendapatkan perhatian alat mein pertanian dari pusat.
Dari jumlah yang ada, ia tegaskan untuk digunakan sebaik mungkin dalam rangka mengoptimalkan lahan yang belum digarap. "Kita semua berkolaborasi agar target untuk 3 kali musim tanam di enam distrik dapat tercapai," ucap Yoseph.
Baca Juga : Jawaban 100 Hari Kerja Yoseph-Fauzun, Kini Tersedia Hunian Murah Bagi Masyarakat Merauke
"Terimakasih kepada petani yang selalu memberi makan pada kita semua, bapak ibu adalah pahlawan pertanian. Mari kita berjuang dan laksanakan amanah besar ini dan kita bisa menyongsong kesejahteraan bagi kita semua."(Get)
0 Komentar
Komentar tidak ada