Berita Utama

Buka Gebyar PON XX, Bupati Merauke Ajak Masyarakat Jadi Tuan Rumah Yang Baik

Merauke, - Gebyar PON XX Papua tahun 2021 di seputar Kapsul Waktu Merauke berlangsung meriah. Warga Merauke menunjukan antusias ikut berpartisipasi dengan tetap mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.

 

Koordinator Gebyar PON XX Papua Otniel Deda mengatakan Gebyar PON adalah rangkaian kegiatan PB PON Provinsi Papua di Kabupaten Merauke yang merupakan Klaster penyelenggara enam cabang olahraga (Cabor) dan terselenggara atas dukungan semua pihak yang berlangsung dari jam 09.00 Wit pagi hingga jam 11.00 wit malam, Sabtu (25/09/2021).

 

"Gebyar PON ini sebagai media informasi kesiapan tuan rumah Klaster Merauke dan sebagai media informasi potensi-potensi yang dimiliki di daerah," terang Otniel dalam laporan panitianya.

 

Gebyar PON diisi dengan tarian daerah Papua berkolaborasi dengan tarian daerah nusantara, aneka kuliner serta beragam kerajinan tangan khas daerah. Tidak ketinggalan hadir pula hiburan dari artis lokal, dan artis Provinsi Papua. Publik luar Merauke juga dapat menyaksikan siaran melalui live streaming Facebook, Instagram dan youtube.

 

Bupati Merauke Romanus Mbaraka mengatakan, segala kegiatan yang sudah terlaksana adalah hasil kerja keras bersama semua pihak sehingga PON Papua khususnya di Klaster Merauke siap dilaksanakan.

Bupati Merauke Romanus Mbaraka bersama Forkopimda membuka kegiatan Gebyar PON XX Papua di Kapsul Waktu Merauke. (Foto-Getty)

 

"Kita bersyukur bahwa acara ini bisa berjalan. Semoga ini pertanda baik untuk orang Merauke terus berkarya, terus bangkit dan berusaha menata hidup ke depan," ucap Romanus.

 

Menariknya, semua yang diijinkan masuk untuk menyaksikan Gebyar PON adalah mereka yang sudah divaksin dengan menunjukan kartu vaksin. Romanus menekankan, masyarakat wajib mengikuti prokes, guna mengantisipasi tidak terjadi peningkatan kasus Covid-19 usai PON di Merauke.

 

"Mari kita sukseskan PON. Yang datang ke sini 7000 lebih orang belum yang tidak terhitung. Jadilah tuan rumah yang baik, serta jaga keamanan dan ketertiban bersama. Tetap ramah, terbuka dan menerima siapa saja yang datang," ajak Romanus Mbaraka.

 

Atas nama masyarakat Merauke dan Gubernur Papua, Bupati Romanus mengucapkan selamat datang kepada tim official, atlet dan semua tim dari daerah nusantara lain yang sudah tiba maupun yang akan datang. 

 

Gebyar PON XX dibuka dengan penabuhan tifa yang dilakkukan Bupati Merauke, Ketua Harian Subda PON Merauke, Elianor Dumatubun, Sekertaris Subda Thobias Walong, serta Forkopimda Mereuka. (Get)