Pangdam XVII/Cenderawasih Papua, Mayjen TNI George E. Supit melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Merauke, Senin (9/10), untuk membuka posko latihan di Korem 174/ATW, guna meningkatkan kemampuan dan profesionalisme satuan dan prajurit.
“Posko latihan ini adalah melatih prajurit dalam mengatasi konflik yang terjadi. Mulai dari perencanaan sampai kegiatan pelaksanaannya, apabila terjadi kontingensi di wilayah Korem 174/ATW,” kata Pangdam kepada wartawan di VIP Room Bandara Mopah.
Menurutnya, para prajurit harus siap dan bisa bergerak cepat melakukan antisipasi ketika terjadi konflik sosial di masyarakat. Situasi konflik sering dimanfaatkan oknum tertentu, untuk mencuri atau kegiatan lain demi mencari keuntungan.
Selain itu lanjut dia, ada juga yang mengedarkan narkoba dan berbagai kegiatan lainnya. Indikasi seperti ini perlu ditangani secara komprehensif.
“Akan dibuatkan semacam simulasi atau peran-peran dalam menangani masalah, atau kerusuhan sosial yang melibatkan semua stakeholder di Merauke,” ucapnya.
0 Komentar
Komentar tidak ada