Merauke - Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (MPL-PGI) tahun 2026 yang dipusatkan di Kota Merauke akan membahas sejumlah isu.
Ketua Umum Persekutuan Gereja Indonesia (PGI) Jacklevyn Frits Manuputty setibanya di VIP Room Bandara Mopah, Rabu, (28/1/2026) mengatakan, dalam sidang tersebut akan membahas isu besar negara seperti ekologi, lingkungan, oikumene, sosial, pendidikan, termasuk isu daerah yang menjadi pusat pelaksanaan sidang majelis dan Papua secara umum.
Sidang MPL-PGI ini akan dibuka di Gor Hiad Sai pada Jumat, (30/1/2026) dan dihadiri 105 sinode anggota dan lembaga oikumene.

Ketua Umum Persekutuan Gereja Indonesia (PGI) Jacklevyn Frits Manuputty
"Isunya kita rumuskan dan rekomendasinya akan diberikan ke pemerintah dan gereja-gereja," ujar Jack Manuputty di Merauke.
Pihaknya akan mendengar masukan dari seluruh peserta termasuk masyarakat adat di Papua berkaitan dengan isu lokal selanjutnya dijadikan rujukan pembahasan dalam sidang nanti mulai 30 Januari sampai 3 Februari 2026.
Baca Juga: AKBP Leonardo Yoga Bagikan Sarana Olahraga dan Mengajak Warga Terlibat Giat Positif

Dikatakan, gereja-gereja di Indonesia harus menyikapi persoalan besar yang terjadi dan itu menjadi pergumulan bersama untuk sama-sama bertumbuh.(Get)








0 Komentar
Komentar tidak ada