Berita Utama

Sulaeman Hamzah Ajak Media Masa Patuhi Kode Etik Jurnalis

Merauke - Saat serap aspirasi masyarakat dalam kunjungan kerja reses masa persidangan II tahun sidang 2021-2022, Anggota Komisi IV DPR RI, H. Sulaeman L. Hamzah mengajak media masa mempublikasikan pemberitaan yang baik dan sejuk kepada masyarakat.

 

Hal ini dikatakannya agar tidak menyinggung siapapun sehingga terjadi benturan yang hanya menguras energi yang tidak berguna.

 

"Media harus membuat berita yang sejuk sesuai kode etika jurnalis agar tidak menyakiti dan meimbulkan konflik sehingga menguras energi yang tidak berguna," pinta H. Sulaeman dalam sela-sela peresmian IPAL di Wasur 2 Merauke, Rabu (29/12).

 

Peran media, sangat penting dalam menyampaikan informasi melalui pemberitaan yang diliput berdasarkan data, fakta di lapangan. Lalu diolah dengan bahasa yang baik tidak profokatif dan lebih bijaksana penyampaian redaksinya.

 

"Sehingga tidak menimbulkan pihak lain sakit hati," sambung H. Sulaeman.

 

Kesempatan yang sama, ia mengajak kerjasama yang baik antara pemerintah pusat, pemerintah daerah dan semua pihak untuk memajukan pembangunan di daerah, salah satunya peran media yang berkualitas dan profesional. Sebab, masih banyak hal yang harus dikerjakan untuk rakyat dan itu membutuhkan kolaborasi yang baik.(Get)