Berita Utama

Ini Pesan dan Harapan Terhadap Anggota Korpri di HUT ke 51

Merauke - HUT Korpri ke-51 tahun 2022, Anggota Korpri di harapan semakin sukses, maju dan junjung tinggi Panca Prasetya Panca Karsa serta berbakti kepada Ibu Pertiwi. 

Apresiasi diberikan kepada seluruh anggota Korpri yang sudah menjalankan roda pemerintahan dengan baik selama dua tahun terkahir, pasca Pandemi Covid-19 melanda dunia terutama situasi ekonomi yang semakin pulih. 

"Pancasila merupakan nilai dasar bagi seluruh ASN dalam menjalankan tugas dan pelayanan yang akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif guna mendukung percepatan transformasi SDM sebagai aparatur negara yang kini sitem kerja telah beralih ke digitalisasi, maka semua pihak harus mampu menyesuaikan dengan model kerja baru," ucap Bupati Merauke Romanus Mbaraka membacakan sambutan tertulis Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional, Zudan Arif Fakrulloh pada upacara HUT ke-51 Korpri, Selasa (29/11/2022) di Halaman Kantor Bupati setempat. 

Nilai-nilai yang mendasari ASN adalah memahami, memenuhi kebutuhan masyarakat, ramah, cekatan, produktif dan dapat diandalkan. Sesuai tema HUT Korpri tahun ini adalah Korpri melayani berkontribusi dan berinovasi untuk negeri. Anggota Korpri harus menjaga kode etik profesi dan standar pelayanan profesi ASN. Selain itu, Korpri diminta tetap solid menjalankan organisasi kedinasan. Melayani masyarakat dengan sepenuh hati, integritas dan profesional serta mampu menciptakan inovasi baru sehingga masyarakat merasa dilindungi, dan terayomi. 

Ditegaskan pula hindari dan antisipasi dini terhadap berita hoax, fitnah, politik dan potensi konflik jelang Pemilu 2024. Menciptakan birokrasi yang transparan dan akuntabel, bebas korupsi, kolusi dan nepotisme. Perkuat persaudaraan dalam menjaga NKRI, Pancasila dan Konstitusi dan Bhinneka Tunggal Ika. 

"Semoga intensitas pelayanan ASN di 22 Distrik di Kabupaten Merauke akan semakin meningkat," sambung Romanus.(Get)