Berita Utama

Penjualan Memakai Kendaraan Sekitar Pasar Wamanggu Akan Ditertibkan

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Merauke akan menertibkan pedagang yang berjualan menggunakan kendaraan di sekitar Pasar Wamanggu Merauke. Pasalnya, para pedagang telah salah gunakan tempat parkir untuk memarkir kendaraan dagangannya.
 
"Kita akan lakukan penertiban, lalu kita arahkan mereka masuk ke dalam pasar," jelas Kasatpol PP Merauke, Elias Refra, Jumat (01/03).
 
Para pedagang diharapkan mematuhi aturan pasar, menjaga kerapian, kebersihan  dan tidak bertindak sesuka hati.
 
Menurutnya, ketika semua aktifitas penjual terjadi di dalam pasar, otomatis pasar akan ramai. Sehingga tidak ada alasan lagi pasar sepi pembeli, sebab masih banyak tempat kosong didalam yang bisa diisi.(geet)