Merauke - Selama Bulan Mei 2022, KM. Leuser tidak beroperasi dari atau ke Merauke. Pasalnya, kapal tersebut dialihkan sementara ke Jawa untuk mengantisipasi lonjakan penumpang selama lebaran di Jawa-Kalimantan.
Berdasarkan jadwal, harusnya kapal tersebut punya jadwal satu kali masuk di Bulan Mei ini ke Merauke untuk melayani penumpang sampai ke Surabaya. KM. Leuser akan kembali masuk ke Merauke pada tanggal 7 Juni 2022.
"Selama Bulan Mei, KM.Leuser beroperasi di daerah Jawa dan Kalimantan untuk antisipasi lonjakan penumpang arus balik lebaran," ujar Kepala Pelni Cabang Merauke, I Komang Budiswastawan Rabu (11/5/2022).
Saat ini yang melayani penumpang keluar dan masuk Merauke adalah KM. Tatamailau dan KM. Sirimau. Kedua kapal ini masih cukup mengcover dengan kapasitas yang ada.
Semua aktivitas berjalan sesuai Prokes Covid-19. Bagi yang belum vaksin 3 atau Booster, diwajibkan dengan swab antigen sedangkan yang sudah booster hanya menunjukkan KTP.(Get)
0 Komentar
Komentar tidak ada