Berita Utama

Selain Patroli Patok, Satgas Yonmek 521/MK Bagikan Bantuan Bagi Warga

Kurang lebih sebulan menjalani tugas sebagai Satgas Pamtas RI-PNG wilayah Selatan Papua, pada tanggal 15-16 Oktober Satgas Yonif Mekanis 521 Macan Kumbang melaksanakan patroli patok perbatasan Negara di Pos Kondo yang dipimpin oleh Komandan Kompi D Kapten Inf. Prayitno dan Komandan Pos Kondo, Letnan Infanteri Effendy.
 
Letak  patok tersebut berjarak kurang lebih 35 Km dari Pos Kondo dan ditempuh selama tujuh jam. Menariknya, patroli kali ini, satgas Yonmek 521 sekaligus memberikan sumbangan kepada warga Kondo Distrik Naukenjerai, berupa pakaian layak pakai, buku-buku dan alat tulis bagi pelajar.
 
"Anggota kami sangat bersemangat meskipun melalui medan yang sangat panas dan berdebu. Banyak pula rintangan-rintangan lain, namun tujuan kita harus tercapai," kata Kapten Infanteri Prayitno, Jumat (19/10).
 
Patroli dilaksanakan bersama masyarakat sekitar Pos Kondo dan dilakukan pembersihan sekitar patok. 
 
"Sekaligus kami memberikan bantuan berupa pakaian layak pakai, alat tulis dan buku- buku  untuk pelajar disana,," tambahnya.
 
Katanya, keseharian warga Kondo hanya mengandalkan berburu, mencari ikan dilaut dan rawa, sehingga sangat membutuhkan perhatian dari pemerintah Daerah Kabupaten Merauke.(geet)