Wakil Bupati Merauke, Papua, Sularso mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di wilayah pemerintahannya tidak terlibat politik.
Ia mengatakan, tidak ada alasan ASN ikut berpolitik. Apalagi dalam aturan ASN sangat jelas, ASN dilarang terlibat politik praktis. “Kalau ada yang melanggar akan ada sanksi terhadap mereka, dilihat dari jenis pelanggaran,” kata Sularso, Selasa (11/10).
Sebagai wakil kepala daerah, Sularso ingin ASN di Merauke hanya fokus pada tugas dan fungsinya sebagai pelayan masyarakat.
“Bertanggung jawab pada pelaksanaan tugas yang sesungguhnya, bukan dalam dunia politik,” ujarnya.
0 Komentar
Komentar tidak ada