Berita Utama

La Ode Burchamaa Lakukan Komsos Politik di Papua Selatan

Merauke - Kepala Sub Direktorat Implementasi Kebijakan Politik pada Direktorat Politik Dalam Negeri Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum, La Ode Burchamaa ditugaskan melakukan komunikasi sosial (Komsos) politik di Provinsi Papua Selatan (PPS).

Dikatakan, komunikasi Sosial Politik ini dilakukan di 38 Provinsi di Indonesia termasuk empat DOB di Papua dan dirinya bersama tim ditugaskan ke PPS. Berdasarkan UU 14 tahun 2022 Pasal 12 tentang pembentukan politik mengatakan, Dewan Perwakilan Rakyat pertama kalinya dilaksanakan melalui pemilihan umum tahun 2024. Artinya, mulai saat ini persiapan proses dan tahapan penyelenggaraan pemilu mulai dilakukan. 

"Kami ingin memastikan melalui Komsos ini, pertama kita melihat bagaimana proses tahapannya di Papua Selatan. Kedua, melihat informasi terkait kondisi sosial politik. Ketiga juga memastikan dukungan pemerintah daerah. Karena keberhasilan penyelenggaraan Pemilu tidak hanya dibebankan ke penyelenggara Pemilu saja tapi peran semua unsur," ujar La Ode Burchamaa di Gedung Negara Papua Selatan, Kamis (16/2/2023). 

Komunikasi Sosial Politik (Komsospol) di Gedung Negara Papua Selatan.

Pertemuan kali ini dipimpin Pj Asisten 1 Setda PPS, Agustinus Joko Guritno, melibatkan OPD terkait Bawaslu dan KPU Provinsi Papua Selatan dan kabupaten dari empat kabupaten yakni Merauke, Mappi, Asmat, dan Boven Digoel. Masing-masing diharapkan akan berperan sesuai fungsinya usai pertemuan tersebut dalam menyukseskan Pemilu 2024. 

"Kita lihat memang ada hal-hal yang butuh peran pemerintah pusat, yang nanti kita tindaklanjuti dalam diskusi evaluasi ke pimpinan kami terkait hasil pelaksanaan Komsos di daerah," sambungnya.

Koordinator KPU Papua Selatan, Adam Arisoi mengutarakan, minta perhatian dalam hal sarana dan prasarana KPU dan Bawaslu Provinsi Papua Selatan. Tahapan Pemilu juga disampaikan bahwa meski dalam keterbatasan, KPU dan Bawaslu PPS tetap jalankan sebagaimana proses dan tahapan sesuai aturan UU Pemilu.(Get)