Berita Utama

Perdana, Panglima XXIV/Mandala Trikora Mayjen TNI Lucky Avianto Disambut di Bandara Mopah Merauke

Merauke - Pangdam XXIV/Mandala Trikora, Mayjen TNI Lucky Avianto beserta Nyonya Dian Lucky Avianto tiba di Bandara Mopah Merauke untuk menjalankan tugasnya di Kodam baru wilayah Papua Selatan.

Kedatangannya disambut Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo, Bupati Merauke Yoseph B Gebze, Bupati Mappi, Kristosimus Yohanes Agawemu, Danrem 174/ATW Brigjen TNI Andy Setyawan, Dandim 1707/Merauke Letkol Czi Dili Eko Setyawan dan Forkopimda, Rabu, (10/9/2025).

Keduanya dipakaikan topi adat dan tas noken diiringi tarian dan bunyi tifa yang dibawakan oleh Sanggar Eelmasu sambil bernyanyi ria.

"Saya adalah Pangdam pertama di sini, visi saya adalah Kodam XXIV/Mandala Trikora adalah Sobat Masyarakat, solutif dan bersahabat. Sobat itu singkatan dari sinergi, optimis, berhasil, adaptif dan tepat. Saya akan melakukan yang terbaik di wilayah ini bersama Pak Gubernur, bupati dan Forkopimda, semoga kami menjadi berkat di wilayah Papua Selatan," ucap Mayjen TNI Lucky Avianto kepada wartawan di VIP Room Bandara.

Baca Juga : Konsep Program Pembangunan Empat Pilar Kabupaten Mappi Dibawa ke MRP Selatan

Pangdam menambahkan, kehadiran Kodam XXIV akan mendukung semua program pemerintah pusat maupun daerah dalam memajukan daerah dan masyarakat setempat. Terutama menjaga kemanan dan kondusifitas wilayah agar pembanguan serta roda perekonomian berjalan dan masyarakat hidup rukun dan damai.(Get)