Berita Utama

Lukas Enembe: Peresmian Kapsul Waktu Jadi Hari Bersejarah

Gubernur Provinsi Papua, Lukas Enembe menyebutkan, peresmian Monumen Kapsul Waktu oleh Presiden RI menoreh sejarah bagi generasi bangsa 70 tahun kedepan.
 
"Hari ini adalah hari bersejarah karena dari tanah ini, bumi Cenderawasih sejarah dimulai. Kita yakin dan percaya bahwa impian bangsa Indonesia akan menjadi kenyataan," sebut Lukas Enembe dalam peresmian Monumen Kapsul Waktu di Merauke, Jumat (16/11).
 
Ia mengatakan, Pemerintah Provinsi Papua dan seluruh masyarakat menyambut baik kedatangan Presiden RI Jokowi didampingi sang isteri, Ny.Iriani Jokowi di Kabupaten Merauke.
 
Kedatangan kali ini, tercatat pimpinan negara RI telah melakukan kunjungan sebanyak 10 kali di tanah Papua. Hal ini menunjukkan bahwa, Presiden RI sangat mencintai dan memiliki tanah dan rakyat Papua dalam bingkai NKRI.
 
"Kami berdoa, agar bapak Jokowi dapat memimpin lagi di masa lima tahun kedepan," ucap Lukas Enembe. Hal ini dikatakan karena bukti Pembangunan di seluruh tanah air terkhusus daerah Papua memiliki kemajuan yang sangat pesat di masa kepemimpinan Presiden RI Jokowi.(geet)