Berita Utama

Jalan Rusak di Wilayah RT 01 dan 07 Ternate Sudah Diperbaiki Kontraktor

Merauke - Akhirnya, kondisi jalan rusak di wilayah RT 01 dan RT 07 Jalan Ternate Merauke diperbaiki kontraktor.

Sebelumnya sempat dikeluhkan warga setempat karena merasa tidak puas dengan hasil pekerjaan yang dinilai tidak sesuai spek, yang dikerjakan pada 2022 menggunakan DAU. Belum satu tahun digunakan, kondisi jalan sudah rusak. 

Keluhan masyarakat lalu ditindaklanjuti pihak PU Kabupaten Merauke dengan meminta pihak kontraktor untuk melakukan pemeliharaan pada bagian yang rusak. 

"Mereka sudah selesai kerjakan dua hari yang lalu. Hanya masyarakat kita kurang sabar dan sadar, baru selesai dikerjakan langsung diinjak," ujar Kabid Bina Marga PU Merauke, Leo Patria Mogot, Senin (31/7/2023). 

Perbaikan jalan di wilayah RT 01 dan 07 Jalan Ternate Merauke

Pihak kontraktor juga mengeluh dan menyampaikan tidak akan melakukan perbaikan ulang jika terjadi kerusakan yang disebabkan ketidaksabaran masyarakat melintasi jalan yang baru dicor. 

Meski badan jalan dipasang kayu pembatas tetap dirusak pengguna jalan sehingga mengakibatkan hasil kerja tidak bertahan lama. 

"Kami tidak bertanggungjawab lagi kalau ada kerusakan. Karna sudah dipalang juga tetap kayu dihancurkan," ucap Leo mengulangi laporan kontraktor.(Get)