Berita Utama

Danlanud JA Dimara; Narkoba Adalah Musuh Bersama

Merauke - Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Johannes Abaraham Dimara menerima sosialisasi dan kampanye Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di ruang rapat Lanud J.A. Dimara, Kamis (10/11/22).

Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Danlanud) J. A. Dimara Kolonel Pnb Fery Yunaldi, S.E., M.Han dalam sambutannya menegaskan, bahwa narkoba adalah musuh bersama yang setiap saat dapat membahayakan siapa saja, baik prajurit, PNS dan keluarga, serta warga masyarakat. 

"Narkoba adalah musuh kita bersama yang setiap saat mengintai kita dan keluarga, serta masyarakat. Untuk itu, kita harus memerangi penyalahgunaan narkoba. Posisi gegrafis Merauke adalah tapal batas antar negara, sehingga berpotensi terjadinya penyelundupan narkoba. Maka sosialisasi P4GN dapat membentengi segenap personel dari bahaya narkoba," ucap Danlanud DMA. 

Kegiatan tersebut diharapkan dapat menambah wawasan anggota tentang narkoba dan mengetahui konsekuensinya yang telah diatur dalam undang-undang dan hukum, melalui paparan yang disampaikan oleh para narasumber.

Sementara Danpuspomau Selaku Dansatgas P4GN TNI AU dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Ketua tim Satgas P4GN TNI AU Kolonel POM Tatiet Rosadi, CTMP mengatakan, peredaran dan penyalahgunaan narkotika merupakan salah satu permasalahan nasional yang dipandang serius oleh pemerintah dan TNI Angkatan Udara, karena dapat merusak moral bangsa. 

Dampak bahaya dan korban narkotika dari tahun ke tahun semakin meningkat, bahkan sudah sangat meresahkan masyarakat dan membahayakan perkembangan generasi muda, serta dapat merusak syaraf otak dan kematian. Kepada seluruh prajurit dan PNS TNI AU, ditekankan jangan pernah mencoba narkotika, karena sekali mencoba, masa depan yang cerah akan lenyap. Sanksinya tidak hanya dipecat dengan tidak hormat dari TNI AU, akan tetapi diproses secara hukum.

Selain sosialisasi P4GN, satgas juga melaksanakan pemeriksaan urine terhadap segenap personel Lanud J.A. Dimara dan Satrad 244 Merauke dengan hasil semuanya negatif.

"Saya merasa bangga dan berterimakasih kepada Lanud J.A. Dimara, setelah dilaksanakan pemeriksaan Urine, tidak ada satupun yang positif," ujar Katim Satgas P4GN.(Get)